Matchday ke 10 liga inggris adalah laga kebangkitan dari Manchester United. Setelah minggu kemarin kalah telak 1-6 dari Manchester City, di matchday ke 10 ini Manchester United mulai bangkit dengan menekuk tuan rumah Everton dengan skor tipis 0-1 di Stadion Goodison Park,Liverpool. satu-satunya gol yang dari Manchester United pada pertandingan tersebut di cetak oleh Chicharito pada menit 19 babak pertama.
Pada pertandingan tersebut Manchester United mengeluarkan seluruh pemain terbaiknya. Manchester United menggunakan formasi 4-5-1 dengan menempatkan satu striker di depan yaitu Chicharito. Sedangkan tuan rumah Everton mengeluarkan ormasi 5-4-1 dengan menempatkan 1 striker di depan yaitu Saha. Alhasil, strategi menempatkan Chicharito di depan terbukti berhasil dengan hadirnya gol satu-satunya pada pertandingan tersebut pada menit ke 19. Berawal dari assist dari Patrick Evra yang diumpankan ke Chicharito berhasil dimanfaatkannya mejadi sebuah gol. Gol tersebut bertahan sampai babak pertama usai.
Pada babak kedua, permainan kedua tim relatif seimbang dengan saling serang ke daerah lawan masing-masing. Dan penampilan gemilang dari kedua penjaga gawang pada pertandingan tersebut membuat peluang dari kedua tim dapat ditahan hingga pertandingan berakhir. Dengan hasil pertandingan tersebut membuat posisi Manchester United mash aman di urutan kedua dibawah Manchester City yang akan bertanding 3 jam setelahnya. dan berselisih 4 poin dari posisi ketiga Chelsea yang pada pertandingan lain diluar dugaan kalah dari tim tamu Arsenal dengan skor yang cukup meyakinkan 3-5.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar